Jenis Bahan Hisofy Drill yang perlu diketahui

Posted by Diamond Konveksi Jogja on Februari 05, 2019

Kantor Anda ingin membuat seragam dengan bahan Hisofy Drill? Kebetulan sekali kain ini memang memiliki serat yang kuat. Sangat cocok untuk dibuat seragam karena sifatnya yang tahan lama dan nyaman dipakai, baik di dalam maupun luar ruangan. 

Dalam kehidupan sehari-hari, Anda pasti sering melihat para pekerja kantoran mengenakan baju necis, rapi. Guru-guru, pegawai negeri sipil, mahasiswa yang memakai jaket almamater, mereka mengenakan pakaian yang terbuat dari drill. Supaya memahami lebih dalam, silakan telusuri artikel di bawah.


http://www.diamondkonveksi.com/2019/02/membuat-seragam-dengan-bahan-hisofy.html

Apa itu Kain Drill?

Sebelum Anda berniat menjahit baju dari kain drill, alangkah baiknya bila mengetahui lebih lanjut tentang hal ini. Ada pepatah mengatakan, jangan membeli kucing dalam karung. Berarti cek dan pahami terlebih dulu sebelum membeli.

Kain drill ialah bahan yang bentuk seratnya seperti garis miring. Jika dilihat dari luar tampak demikian. Namun sebenarnya bahannya terbuat dari campuran polyester dan cotton. Harganya memang termasuk mahal dibanding bahan lain. Semakin banyak kandungan cotton, maka semakin halus seratnya jika diraba. Itulah yang membuat Anda harus membayar mahal apabila ingin membeli kain ini.


Kelebihan Hisofy Drill

Jangan khawatir dengan rumor yang mengatakan bahwa jenis kain ini dihargai tinggi. Karena pada dasarnya banyak kelebihan yang ditawarkan. Jadi, tidak rugi juga kalau pada akhirnya Anda memutuskan untuk membeli. Silakan simak wacana berikut untuk penjelasan lebih lanjut.

Ada banyak kelebihan dari bahan Hisofy Drill. Pertama, seratnya sangat lembut. Mungkin karena banyak mengandung kapas, kandungan ini menjadikan kainnya terasa nyaman di kulit dan bisa menyerap keringat. Kedua, tidak mudah rusak. Itulah mengapa orang-orang lebih suka memakai bahan ini untuk membuat seragam sekolah atau jas almamater. Ketiga, karakter kainnya lemas, jadi mudah jatuh jika dipakai.

Jenis Bahan Drill 

Terdapat beberapa jenis bahan Drill, diantaranya bahan Hisofy Drill, Nagata Drill, Twist Drill, American Drill, Japan Drill, dan Tropikal Drill. Keenamnya biasanya digunakan untuk pembuatan seragam kantor, PNS, sekolah, dan yang bekerja di instansi serta sifatnya formal. Karakteristiknya pun hampir sama. Bedanya adalah konsentrasi campuran kandungan yang ada di dalamnya. 

Hisofy, Japan, Nagata mempunyai serat halus dan lembut, dapat menyerap air, serta tidak mudah luntur. Sangat sesuai kalau dipakai di wilayah tropis seperti Indonesia. Ketiganya terdapat campuran katun dan polyester. Sedangkan yang lain seratnya agak keras dan kuat. Akan tetapi, semuanya sama-sama enak digunakan.

Setelah membaca artikel di atas, apakah pengetahuan Anda tentang dunia fashion semakin meluas? Sebelum membuat seragam, memang perlu mencari tahu bahan apa yang cocok dengan selera Anda dan rekan kerja. Bahan Hisofy Drill ini direkomendasikan bagi Anda yang berniat bikin baju seragam.


catalog warna bisa download disini